Lagi-lagi pencurian sepeda motor di Indonesia menjadi perhatian serius. Melalui data statistik menunjukkan bahwa jenis kejahatan ini masih tinggi dan masih menjadi salah satu kejahatan yang sering terjadi. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS 2024), sekitar 32,30 persen kasus kriminalitas secara nasional merupakan pencurian motor.
Seperti yang dialami seorang remaja di Bintan yang masih di bawah umur melakukan pencurian motor. Remaja tersebut mengaku sudah tujuh kali melakukan aksi curanmor ini bersama komplotannya (Tribunnews Batam, 23-11-2025).
Faktor ekonomi menjadi salah satu penyebab dari kejahatan ini, menghalalkan segala cara untuk mendapatkan uang. Ditambah pula sistem kehidupan saat ini sangat jauh dari suasana keimanan. Padahal generasi muda merupakan aset berharga bagi umat dan memiliki potensi besar untuk menjadi penggerak sekaligus pemimpin perubahan dalam lintas sejarah Islam. Hari ini misi itu dibelokkan oleh sistem kapitalisme yang menjadikan generasi menjadi rusak.
Tugas kita sebagai orang terdekat harus menyelamatkan generasi dari kerusakan yang ditimbulkan oleh pengabaian negara. Dalam kepemimpinan Islam, penyediaan lapangan kerja untuk warga negara adalah kewajiban fundamental, negara didorong untuk menerapkan kebijakan ekonomi yang mendukung penciptaan lapangan kerja. Ditambah adanya sanksi tegas dari negara agar para pelaku kejahatan semakin jera.
Generasi muda harus di bina dengan pemikiran Islam secara menyeluruh agar paham bahwa segala perbuatan manusia di atur oleh syari'at. Wallahu 'alam.
Oleh: Rini
(Aktivis Muslimah Kepulauan Riau)


0Komentar